Laman

Minggu, 12 Maret 2017

Penyebab dan cara merawat rambut kering

Rambut adalah mahkota setiap orang baik laki-laki maupun perempuan. Jadi, harus dijaga keindahannya dan kesehatannya. Tetapi, yang kalian harus ketahui banyak hal yang dapat membuat rambut kita cepat rusak lho... apalagi kita tinggal di Indonesia yang beriklim tropis. Hal ini menyebabkan rambut kita jadi kering  ini beberapa penyebab lain rambut kering:

1. Terlalu sering keramas
Aturan keramas yang dianjurkan adalah 3 kali 1 pekan atau setiap 2 hari sekali. Anda tidak boleh terlalu sering keramas karena hal itu akan membuat rambut justru rusak dan cenderung kering. Rambut yang sering terkena sampo berarti semakin sering terkena bahan-bahan yang terkandung dalam sampo, dimana terkadang bahan bahan itu tidak cocok jika dipakai terus menerus untuk kulit kepala dan akan mengurangi kadar minyak alami dalam rambut sehingga rambut akan menjadi kering.

2. Kurang menggunakan pelembab
Kurang mendapatkan pelembab juga menyebabkan rambut menjadi kering, pelembab sangat dibutuhkan untuk membuat rambut lembab tentunya. Paling tidak ketika rambut lembab saat itu, rambut akan sedikit terhindar dari kekeringan. Dengan adanya pelembab yang digunakan di rambut akan membantu  untuk mengurangi kadar kering pada rambut.

3. Berenang
Berenang juga merupakan faktor yang membuat rambut menjadi kering. Karena ketika anda sedang berenang maka air yang ada dalam kolam renang itu sejatinya mengandung zat panas dari matahari, dan zat inilah yang akan membuat rambut anda menjadi kering. Selain itu anda juga akan lebih sering berinteraksi dengan air, dan kemudian seketika terkena paparan matahari yang membuat rambut anda menjadi kering.

Nahh... udah tahu beberapa penyebabnya kan.. kalau udah tau penyebabnya, maka kita perlu tahu cara merawatnya. Inilah beberapa cara merawat rambut kering:

1. Beri vitamin rambut
Berbeda dengan serum, vitamin rambut cenderung lebih ringan formulanya. Kini ada banyak kok produk vitamin untuk rambut yang dijual dipasaran. Kamu bisa membelinya dengan harga yang cukup terjangkau. Berikan vitamin untuk rambut minimal satu kali dalam seminggu.

2. Hindari menggunakan alat-alat styling terlalu sering
Mulai sekarang hindari pemakaian alat-alat panas untuk rambut, seperti pengeriting, pengering, pelurus rambut terlalu sering. Alat-alat bersifat panas tersebut dapat merusak kutikula sehingga membuat rambut kering.

3. Menggunakan produk rambut yang tepat
Pilihlah sampo, conditioner, gel, atau produk perawatan rambut lainnya yang ditujukan untuk merawat rambut kering. Produk yang ditujukan untuk rambut kering memiliki kadar pH rendah agar bisa melembapkan rambut. Selain kadar pH, kamu juga harus melihat beberapa kata kunci seperti thermal protection, anti-aging, atau intense moisture pada kemasan produk. Sedangkan khusus untuk conditioner, kamu bisa memilih produk dengan kandungan seperti sodium PCA, sodium lactate, propylene glycol, glycerin, atau glyceryl stearate.

Sudah paham kan tentang rambut kering. Semoga bermanfaat ya...


Image result for cara merawat rambut kering

0 komentar:

Posting Komentar